Juru Parkir Samping Kediaman Ketua DPRD Kalsel di HSU Dapat Umroh
Hulu Sungai Utara, Duta TV – Tangis haru tak terbendung saat Tajudin, pedagang sekaligus penjaga parkir di samping kediaman ketua DPRD Kalsel Haji Supian HK di Desa Danau Panggang ini mendapatkan undian umroh. Terlebih, Tajudin mendapatkan bonus akan diberangkatkan bersama sang istri.
Tajudin mengaku tak menyangka, mimpinya sholat di depan kabah sebelum mengikuti jalan sehat yang digelar di depan Kantor Camat Danau Panggang minggu pagi bisa terwujud.
Bahkan Tajudin mendapat pelukan hangat dari keluarga besar Haji Supian HK ketika nomor undiannya keluar sebagai penerima hadiah umroh.
“Gak ada mimpi sembahyang melihat baitullah subuh. Lawas sudah jaga parkir kita bewarung jua” Ujar Tajudin, Pemenang hadiah umroh
Sementara sedikitnya 13 ribu lebih warga Hulu Sungai Utara, memperebutkan 4 tiket umroh dari ketua DPRD Kalsel, dalam jalan sehat yang digelar memperingati Milad ke-66 tahun Haji Supian HK dan Anniversary pernikahan ke 44 tahun Haji Supian HK bersama Hajjah Faridah.
Bahkan, meriahnya partisipasi warga membuat Haji Supian HK spontan menambah 2 tiket menjadi 6 tiket. Politisi senior Partai Golkar ini juga tak menyangka jalan sehat yang ia gelar di desa ini diikuti antusias oleh masyarakat, dari yang semula dibatasi hanya lima ribu peserta, terus bertambah hingga 13 ribu peserta.
“Kita membatasi kemaren 5000 ternyata masyarakat minta tambah lagi jadi 10 rb tambah lagi jadi 13 ribu ternyata antusias masyarakat mendukung mudahan ini kemudian hari bisa dilaksanakan kembali. Saya selaku Ketua DPRD tak berharap banyak orang mengenal kita tapi sejauh mana orang bahagia karena kita. Kita tambah awalnya kan 4 karena menurut saya 44 ultah melihat antusias kita tambah dua jadi 6 mudahan dipertemukan di tahun akan datang rangkaian HUT Golkar juga ke 59 ini nanti dilaksanakan lg puncaknya di seluruh Kabupaten Kota..
Bukan hanya memperebutkan umroh, sedikitnya ada 160 hadiah disiapkan Haji Supian HK memeriahkan jalan santai yang ia laksanakan di tanah kelahirannya.
Reporter : Evi Dwi Herliyanti