Juara Putra-Putri Sasirangan Ajak Generasi Muda Gunakan Sasirangan

Banjarmasin, DUTA TVSatu persatu calon Putra-Putri Sasirangan menampilkan busana yang mereka gunakan kepada sejumlah pejabat di lingkungan Pemko Banjarmasin dan juga warga yang menonton, di panggung utama BSF ke-7, Sabtu malam (11/03/2023).

Selain fashion show, mereka juga menjawab pertanyaan terkait kain Sasirangan oleh dewan juri.

Kegiatan pemilihan Putra-Putri Sasirangan itu masih dalam rangkaian Banjarmasin Sasirangan Festival yang ke 7.

Pada event kali ini Septiananda Arline Noya, terpilih sebagai pemenang putri Sasirangan di BSF yang ke 7. Untuk program dalam jangka pendek, ia mengajak seluruh warga terutama generasi muda, agar tidak malu menggunakan kain Sasirangan dalam kegiatan sehari hari mereka.

“Harapannya generasi muda jangan supan besesirangan, budaya kita kalau bukan generasi muda siapa lagi?. Ada rencana maulah Sasirangan kita berkolaborasi dengan pengrajin dan pelajar,” kata Septiananda Airline Noya, Juara Utama Putri Sasirangan BSF ke-7.

“Visi misinya dibawa, jadi mereka bisa melakukan inovasi, tak hanya dalam negeri tapi sampai keluar. Diharapkan ada inovasi dengan masyarakat dan desainer. Kita tingkatkan semua lah,” ujar Arifin Noor, Wakil Wali Kota Banjarmasin.

Sementara, untuk juara utama Putra Sasirangan jatuh kepada Luthfi Riko Perdana. Rencananya dalam waktu dekat para pemenang Putra-Putri Sasirangan ini juga akan membuat Sasirangan, yang berkolaborasi dengan pengrajin dan juga pelajar.

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *