Jelang Berakhir Masa Jabatan Bupati, DPRD Katingan Konsultasi ke Rumah Banjar

Banjarmasin, DUTA TV — Menjelang berakhirnya masa jabatan Bupati Katingan pada 24 September mendatang, DPRD Kabupaten Katingan, melakukan konsultasi ke Rumah Banjar. Konsultasi menindaklanjuti visi misi kepala daerah dalam rancangan pembangunan jangka menengah daerah atau RPJMD yang juga turut berakhir.

Wakil ketua 1 DPRD Kabupaten Katingan mengatakan, selain terkait menjelang habisnya masa jabatan Bupati, kedatangan mereka juga untuk berkonsultasi tentang kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara atau KUA-PPAS.

Pasalnya, pihaknya akan melakukan pembahasan KUA-PPAS 2024 dengan mitra kerja dalam waktu dekat. Selain mengajak rombongan badan anggaran atau Banggar, kunjungan juga mengikutsertakan anggota badan musyawarah atau Banmus DPRD Katingan. Hal ini dilakukan agar pembahasan rancangan APBD 2024 bisa terlaksana sesuai jadwal.

“Konsultasi kordinasi terkait dengan pelaksanaan fungsi dan tugas DPRD penekanan yang ingin kami ketahui karena kami akan menghadapi pembahasan KUA PPAS tahun 2024 mengingat Kabupaten Katingan bahwa kepala daerahnya berakhir 24 September 2023 ini sehubungan dengan berakhirnya kepala daerah maka visi misi yang dituangkan dalam RPJMD selama 5 tahun itu juga berakhir keterkaitan dengan berakhirnya RPJMD maka kami akan melakukan pendalaman,” kata Nanang Suriansyah, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan .

Sayangnya kedatangan rombongan tak satupun disambut anggota DPRD Kalsel. Pasalnya, seluruh anggota DPRD Kalsel terjadwal melakukan kunjungan kerja ke luar daerah, begitupun ketua dan tiga wakilnya.

Reporter : Evi Dwi Herliyanti – Aulia Tasya

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *