Hiswana Migas Kalsel Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Saat Ramadhan

Banjarmasin, DUTA TV — Himpunan Wiraswasta Minyak dan Gas Kalimantan Selatan memastikan stok BBM dan LPG aman hingga lebaran nanti.

Hal itu disampaikan dewan pertimbangan Hiswana Migas Kalsel, Addy Chairuddin Hanafiah dan Wakil Ketua Hiswana Migas Kalsel, HM. Irfan, saat mengadakan buka puasa bersama anak panti asuhan, anggota Hiswana Migas, serta stakeholder lainnya.

Addy Chairuddin Hanafiah menyebut, distribusi BBM dan LPG dari pertamina hingga saat ini berjalan lancar ke Kalimantan Selatan, sehingga stok atau ketersediaan kebutuhan masyarakat tersebut dapat terjaga.

Sementara itu, Wakil Ketua Hiswana Migas Kalsel, HM. Irfan, mengatakan di bulan ramadhan bahkan ada penambahan kuota LPG 3 Kg dari pertamina sebesar 5 persen. Jumlah stok tersebut dipastikan cukup hingga lebaran nanti, dalam memenuhi kebutuhan masyarakat.

Hiswana Migas Kalsel juga mengakui terjadinya penurunan dalam penjualan bahan bakar minyak pertamax di SPBU. Hal itu mengingat maraknya isu BBM oplosan yang beredar, sehingga hiswana migas mengimbau agar masyarakat tidak khawatir, karena telah dilakukan perbaikan.

Reporter : Mawardi