Gubernur Kalsel Tinjau Lokasi Sekolah Rakyat Jelang Kunjungan Presiden

Banjarbaru, Duta TV — Gubernur Kalimantan Selatan Muhidin meninjau langsung lokasi Sekolah Rakyat Terintegrasi 9 atau STR 9 di Kota Banjarbaru, Sabtu (10/01/26) pagi.
Peninjauan dilakukan bersama Pangdam VI/Mulawarman Tambun Bungai, Kapolda Kalimantan Selatan, serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah atau Forkopimda Kalimantan Selatan.
Rombongan meninjau kesiapan sarana, prasarana, hingga pengamanan lokasi kegiatan.
Gubernur Muhidin mengatakan hingga saat ini kesiapan lokasi acara telah mencapai lebih dari 60 persen.
Pengerjaan akan terus dikebut dengan sistem lembur selama dua hari terakhir agar pada hari pelaksanaan seluruh persiapan dapat rampung.
Muhidin memastikan pada hari H lokasi peluncuran Sekolah Rakyat Terintegrasi 9 sudah siap sepenuhnya untuk menyambut Presiden RI.
Selain meninjau lokasi acara, Gubernur Kalimantan Selatan juga memantau langsung jalur lalu lintas yang akan dilalui Presiden Prabowo Subianto.
Langkah ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus kendaraan dan aspek keamanan selama kunjungan kenegaraan.
Gubernur Muhidin menyampaikan rasa bangga karena Kalimantan Selatan dipercaya menjadi tuan rumah peluncuran nasional Sekolah Rakyat Terintegrasi 9 yang akan diikuti oleh seluruh daerah di Indonesia dan dipusatkan di Kota Banjarbaru.
Peluncuran program ini diharapkan menjadi tonggak penting penguatan pendidikan terpadu di Tanah Air.
Reporter: Mawardi





