Giliran Truck Angkut Besi Gagal di Tanjakan Durian

Banjarbaru, DUTA TV — Kondisi truk nahas pengangkut material besi dari kota Surabaya. Angkutan ini terperosok ke drainase, setelah gagal melewati tanjakan durian di Jalan IR PM Noor Kota Banjarbaru, sekitar pukul 22.00 wita.

Keterangan dihimpun, truck bernomor polisi l 8798 ve dari kota Surabaya dengan muatan besi baja, meluncur dengan tujuan kota Muara Teweh Kalimantan Tengah, melintasi Jalan IR PM Noor menuju ke jalan out ring road. Angkutan kemudian melintasi lokasi pedagang durian dengan arus lalu lintas agak padat, karena keberadaan parkir kendaraan di badan jalan.

Akibat kondisi jalan melambat, supir truck ahmad berusaha memaksimalkan kecepatan agar dapat menaiki tanjakan. Akan tetapi, karena tidak mencapai batas kecepatan, truck bermuatan 25 ton besi itu berhenti, dan gagal melewati puncak tanjakan, dan akhirnya mundur ke sisi kanan jalan dan terperosok di drainase.

Menurut supir, Ahmad, kondisi jalan lumayan padat, sehingga tidak bisa mencapai kecepatan maksimal saat akan melintasi tanjakan dan truk terhenti diatas. Untuk menghindari tabrakan, maka truk diturunkan dan terperosok di drainase.

Dari catatan kejadian itu merupakan yang ketiga kalinya. Pada minggu malam sebuah truk trailer pengangkut ekskavator juga mengalami gagal tanjakan, karena kepadatan lalu lintas di wilayah itu. Ironisnya Pemko Banjarbaru, belum bertindak cepat mengendalikan parkir pedagang durian.

Reporter : Tarida Sitompul

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *