Eratkan Persatuan, PIKK PLN Sumkal salurkan bantuan ke Ponpes Yatim Dhuafa Raudhatun Nasyi’in
Banjarbaru, DUTA TV – Persatuan Istri Karyawan Karyawati (PIKK) PLN Sumatera Kalimantan (SUMKAL) menyalurkan bantuan senilai 5 Juta terdiri Paket Sembako senilai 4 juta dan Bantuan Tunai 1 Juta kepada Pondok Pesantren (Ponpes) Yatim dan Dhuafa Raudhatun Nasyi’in yang berlokasi di Jl. Kelapa Sawit 8, Kel. Guntung Paikat, Kecamatan Banjarbaru Selatan Kota Banjarbaru, Jumat (20/05/2022) sore.
Ketua PIKK PLN SUMKAL Tedja Sri Surjani Asih mengatakan bahwa penyaluran bantuan merupakan sarana untuk mempererarat hubungan bagi seluruh pengurus dan anggota PIKK PLN dengan melakukan aksi-aksi positif seperti berbagi bantuan.
“Selain wujud nyata PIKK untuk turut hadir dalam meringankan beban masyarakat, saya harap juga hasil kegiatan semacam ini dapat mempererat hubungan bagi seluruh pengurus PIKK sehingga dapat mendukung kemajuan PLN,” tuturnya.
Selain itu dirinya juga mengatakan bahwa dengan penyaluran bantuan ini diharapkan dapat memberi manfaat bagi operasional ponpes Yatim dan Dhuafa Raudhatun Nasyi’in.
Diketahui bahwa Ponpes Yatim dan Dhuafa Raudhatun Nasyi’in yang berdiri sejak tahun 2011 ini menyediakan sarana pendidikan Gratis bagi Santri dengan syarat tertentu berupa Pondok Pesantren sekaligus Panti Asuhan, sehingga untuk operasionalnya sangat memerlukan bantuan dari para dermawan.
Ustadz Hendry Admaja, S.HI selaku pimpinan pondok pesantren merangkap pimpinan panti asuhan mengapresiasi atas aksi yang dilakukan oleh PIKK PLN SUMKAL dan mendoakan agar kegiatan yang dilakukan mendapatkan Rahmat dan Keberkahan dari Allah SWT.
“Kegiatan ini sangat membantu bagi operasional panti dan untuk membantu anak-anak, kami hanya dapat membalas dengan doa semoga apa yang sudah dilakukan akan dibalas oleh Allah SWT dengan rahmat dan berkah dari Nya,” Tutur Ustadz Hendry
Pada kegiatan tersebut turut hadir untuk memberi dukungan yaitu Ketua PIKK PLN Wilayah Kalselteng, Mia Nurdiani beserta pengurus dan Jajaran Pengurus PIKK PLN Pembangkitan dan Penyaluran Kalimantan.
Kegiatan berbagi oleh PIKK PLN Sumkal pada Jumat (20/5) sebelumnya diawali dengan kegiatan Khitanan Bersama kepada 50 anak yang dilakukan di Gedung Panglima Batur PLN UIW Kalselteng di hari yang sama.
Ketua PIKK Wilayah Kalselteng, Mia Nurdiani turut menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini akan terus dilakukan guna membantu masyarakat yang membutuhkan “dengan adanya kegiatan bakti sosial semacam ini, walaupun masih dalam skala kecil, kami harap dapat sedikit membantu masyarakat, semoga kedepannya kami dapat terus berkontribusi ditengah masyarakat guna memberi bantuan.” Tutur Mia dalam keterangannya.
Tim liputan.