DLH Banjarmasin Gelontorkan Rp 100 Juta Per Tahun untuk Asuransi 7.000 Lebih Pohon

Banjarmasin, Duta TV Pemko Banjarmasin melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) mengalokasikan dana sebesar 100 juta rupiah untuk asuransi pohon belum lama tadi. Dana tersebut digunakan untuk mengasuransikan sebanyak 7237 pohon milik Pemko selama satu tahun.

Dalam prosesnya, asuransi tersebut ditujukan untuk pengamanan warga, yaitu santunan bagi warga yang terdampak oleh pohon yang tumbang.

Selain warga, santunan juga berlaku jika ada kendaraan milik warga yang terdampak akibat pohon tumbang. Mereka bisa mengklaim untuk mendapatkan santunan atau biaya perbaikan.

“Ketika ada pepohonan yang tumbang, kemudian menimpa warga, kendaraan, atau rumah, maka yang bersangkutan bakal mendapatkan santunan,” kata Wahyu Hardi Cahyono, Sekdis LH Kota Banjarmasin.

Besaran santunan yang bisa didapat yaitu:

  • Meninggal dunia mendapatkan santunan 10 juta rupiah.
  • Cacat mendapat 5 juta rupiah.
  • Biaya pengobatan karena kecelakaan 5 juta rupiah.
  • Kerusakan harta benda 10 juta rupiah.

Sedangkan, akumulasi santunan untuk cedera badan dan kerusakan harta benda dalam setahun mencapai 100 juta rupiah.

Reporter: Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *