DCT Resmi Ditetapkan, 1 Bacaleg Mengundurkan Diri

Banjarmasin, Duta TV Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarmasin resmi menyerahterimakan dan menetapkan daftar calon tetap legislatif untuk Pemilu 2024.

Dalam pengumuman ini, pihak KPU Kota Banjarmasin menetapkan sebanyak 628 calon legislatif dari 18 partai peserta. Jumlah tersebut berkurang satu karena ada calon yang mengundurkan diri dengan alasan pekerjaan.

Selama penyusunan DCT, terdapat sebanyak 7 bakal calon yang diganti oleh partai politik masing-masing karena alasan tertentu, dan salah satunya meninggal dunia.

Ketua KPU Kota Banjarmasin, Rusnailah, menjelaskan bahwa penentapan DCT awalnya 629 dan menjadi 628 calon yang ditetapkan hari ini. Satu calon berkurang karena dari Partai PKN dengan alasan bekerja. Selama proses penyusunan DCT, ada 7 calon yang diganti.

Sementara itu, pihak KPU Banjarmasin akan membawa contoh surat suara terkait daftar yang sudah ditandatangani oleh seluruh partai politik peserta untuk diserahkan ke KPU pusat agar bisa dicocokan dengan silon.

Reporter : Ade Yanuar