Dapat Penolakan, Warga Datangi DPRD Banjarmasin Terkait Akses Jalan Baru di Banjar Indah

Banjarmasin, Duta TV Beberapa perwakilan warga Banjar Indah mendatangi kantor DPRD Kota Banjarmasin untuk menggelar rapat dengar pendapat bersama Dinas PUPR serta Lurah Banjar Indah di Ruang Komisi III Banjarmasin.

Kedatangan warga untuk meminta pendapat dan jalan keluar terkait permohonan pembukaan akses jalan baru untuk memperlancar lalu lintas yang sudah padat saat acara keagamaan, namun tidak mendapat persetujuan beberapa pemilik bangunan.

Padahal di akses jalan tersebut hanya tinggal menyambungkan dan di depan ruko pun sudah dilakukan pengaspalan.

“Jadi kami kan meminta adanya pembuatan akses jalan baru di kawasan kita yang kita anggap memang sudah macet dan ini memang sudah disetujui namun ada beberapa pemilik ruko di jalan ujung yang tidak setuju itu yang kita mau bicarakan,” ujar Faturahman, salah seorang warga

“Memang permohonan sudah masuk dan kita siap membangun, tapi ada yang tidak setuju beberapa dan itu menjadi kendala,” kata Suri Sudarmadyah, Kadis PUPR Banjarmasin.

Sementara itu, pihak DPRD Kota Banjarmasin berencana akan melakukan kunjungan atau sidak ke lokasi untuk bisa bertemu dengan para pemilik ruko yang menolak.

“Kita mau menerima warga tadi. Kita nanti coba fasilitasi dan melakukan kunjungan kesana,” ucap Hilyah Aulia, Ketua Komisi III DPRD Banjarmasin.

Pembukaan akses jalan baru ini diminta dengan tujuan mengurai kemacetan yang biasanya terjadi saat adanya acara keagamaan yang dihadiri banyak jemaah.

Reporter: Ade Yanuar

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *