Cuaca Ekstrem, Tak Ada Larangan Kapal Berlayar

DUTA TV BANJARMASIN – Cuaca ekstrim yang terjadi dalam beberapa waktu terkahir di wilayah Kalimantan Selatan tidak berpengaruh pada pelayaran kapal menuju pulau Jawa.

Data BMKG menyebutkan bahwa gelombang di laut masih di bawah satu meter. Karenanya kapal besar maupun kecil dinilai masih bisa berlayar dengan aman. Hal ini berbeda dengan kondisi cuaca di perairan daerah Jawa dan daerah Timur yang diakui masih tidak menentu.

Meski demikian, Kepala Bidang Keselamatan Berlayar Penjagaan Dan Patroli KSOP Kelas 1 Banjarmasin, Arifin Pulungan tetap menghimbau agar seluruh pemilik kapal berhati- hati saat berada di laut.

“Kalau untuk perairan Banjarmasin khususnya sampai saat ini tida ada cuaca ekstrim. Kalau di luar ada perubahan, biasa. Perairan manapun ada cuaca ekstrim terutama di wilayah tmur. Di sini kan kapalnya besar, tinggi gelombang satu meter ke bawah masih kita toleran. Kalau kapal lecil kita lrang,”jelas Arifin.

Selain menerima laporan dari BMKG, pihaknya juga terus melakukan koordinasi dengan seluruh nahkoda kapal yang datang, untuk mengetahui langsung kondisi perairan di wilayah Banjarmasin maupun diperairan Laut Jawa.

 

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *