Ciptakan SDM Unggul, LLDIKTI Minta PTS di Kalimantan Berinvestasi Pada SDM

DUTA TV BANJARMASIN – Dipimpin kepala LLDIKTI wilayah XI Kalimantan, peringatan HUT RI ke-74 digelar di halaman kantor LLDIKTI Jumat pagi (16/08/2019).

Selain diikuti para peserta dari lingkup LLDIKTI, upacara peringatan HUT RI juga diikuti oleh jajaran Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang berada dibawah naungan LLDIKTI serta para mahasiswa.

Dalam moment ini turut diberikan penghargaan Satyalencana karya satya kepada para ASN yang telah mengabdi selama 10, 20, hingga 30 tahun di lingkungan LLDIKTI dan perguruan tinggi.

Sesuai sambutan berisi arahan Presiden RI, kepala LLDIKTI, meminta para jajaran PTS di Kalimantan untuk meningkatkan investasi di bidang Sumber Daya Manusia atau SDM, pasalnya SDM menjadi salah satu kunci untuk meningkatkan kualitas PTS itu sendiri, termasuk menciptakan para SDM baru yang unggul.

“SDM nggul adalah kunci segala kemajuan ini, LLDIKTI mengusahakan agar teman-teman ini di Perguruan Tinggi Swasta bisa terakreditasi baik, karena begitu terkadetasi baik pasti SDM itu akan menjadi kunci, dari 9 kriteria yang harus dimasukkan teman-teman PTS, dari 9 kriteria itu 7 sampaj 8 kriteria berhububgan dengn SDM. Semua berkunci dari SDM, ketika SDM ini unggul teman-teman mengelola dengan baik maka akreditasinya akan baik, makanya selalu menekankan ke teman-teman berinvestasilah ke SDM”, tutur Udiansyah kepala LLDIKTI wilayah XI Kalimantan.

Udiansyah kepala LLDIKTI wilayah XI Kalimantan

Dalam moment ini juga dibagikan hadiah kepada karyawan dan karyawati dari LLDIKTI dan PTS yang mengikuti perlombaan dalam memperingati HUT RI.

 

Reporter : Evi Dwi Herliyanti