DUTA TV BANJARMASIN – Kepala perwakilan Badan Kordinasi Keluarga Berencana Nasional perwakilan Kalimantan Selatan M. Ramlan, beserta anggota Korem 101 Antasari membagikan paket sembako ke pada warga di wilayah kecamatan Banjarmasin Selatan.
Pembagian puluhan paket sembako ini juga disertai dengan pembagian alat-alat kontrasepsi kepada warga khususnya akseptor keluarga berencana.
Menurut BKKBN Kalsel hal tersebut bertujuan untuk membantu warga kota Banjarmasin, yang terdampak pandemi virus corona serta untuk mengingatkan masyarakat untuk tetap menggunakan alat kontrasepsi.
Kegiatan ini sendiri sesuai dengan program BKKBN Pusat yang menginginkan program keluarga berencana di Indonesia tetap terkondisikan, meski saat ini Indonesia sedang menghadapi masalah dengan merebaknya virus corona atau covid-19 di masyarakat.
Program bagi-bagi sembako dan alat kontrasepsi ini rencananya akan dilakukan merata di seluruh wilayah di Kalimantan Selatan.
Reporter : Ahmad Sahsada Bakti