BKKBN Gelar Rapat Kerja Percepatan Penurunan Angka Stunting

Banjarmasin, Duta TV — Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional atau BKKBN, Hasto Wardoyo, membuka rapat kerja dalam percepatan penurunan stunting di Kalsel, Kamis (18/04/2024).

Dalam rapat kerja ini turut hadir Sekda Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizal Anwar, serta sejumlah kepala daerah kabupaten dan kota se-Kalsel.

Dalam sambutannya, Hasto Wardoyo menyebut kolaborasi dan sinergitas kepala daerah di tingkat provinsi dan pemerintah kabupaten/kota serta para mitra dinilai sangat penting dalam percepatan pencapaian sasaran program Bangga Kencana dan percepatan penurunan stunting di Kalsel.

Menurut Hasto, Kalsel memiliki kekayaan sumber daya alam yang luar biasa, apalagi banyak para mitra yang bisa dijadikan bapak asuh dalam percepatan pencapaian sasaran program Bangga Kencana dan percepatan penurunan stunting di Kalsel menyongsong Indonesia Emas 2045.

Presiden Joko Widodo menargetkan penurunan angka stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024. Berdasarkan data SSGI tahun 2021, prevalensi stunting di Kalsel sebesar 30 persen, kemudian turun menjadi 24,6 persen pada tahun 2022.

Reporter: Mawardi