DUTA TV BANJARMASIN – Bulan Ramadhan tentu identik dengan banyaknya varian kuliner yang di jual untuk menjadi menu berbuka.
Salah satunya masakan khas Arab ini, ya gulai kambing, kareh sapi, serta kareh kambing ini ternyata cukup menarik minat warga untuk membeli.
Seperti di stand Amanah Kambing yang ada di pasar wadai Taman Kamboja Banjarmasin, selain aromanya yang sedap, bumbunya yang kental juga menjadi salah satu alasan warga untuk memilih menu Arabian food sebagai teman berbuka.
“Beli kareh kambing, yang jelas disini rasanya beda, lebih gurih, lebih berasa gitu, kalo bukan bulan puasa nyarinya susah,†ucap Bintang, salah seorang pembeli.
Stand-stand penjual masakan asal timur tengah ini sendiri tak pernah sepi pembeli, para pedagang pun mengaku seharinya mampu menjual hingga 20 Kg daging.
“kita sudah sekitar 15 tahun, dan juga langganan udah banyak, biasanya sampai setengah 6 habis sudah, dan seharinya daging sendiri bisa sampai 18-20Kg/hari nya, harga yang dipatok antara Rp 50.000, bumbu kita bikin sendiri dan tidak dijual,†kata Syarief Thalib, Owner Amanah Kambing.
Untuk satu porsinya pedagang mematok harga berbeda, untuk gulai kambing dan kareh kambing dijual seharga Rp 50.000/porsi, serta kareh daging sapi seharga Rp 40.000/porsi.
Selain itu terdapat pula Arabian food lainnya seperti kikil, sop kikil, roti mariam, serta nasi samin.
Emmm bagaimana ? Anda tertarik menjadikannya menu berbuka, datang saja langsung ke pasar wadai Taman Kamboja Banjarmasin.
Reporter : Nina Megasari – Evi Dwi Herliyanti