Akses Jalan Desa Artain ke Desa Benua Riam Terbuka

Martarpura, DUTA TV — Beginilah akses jalan antara Desa Benua Riam Ke Desa Artain, yang sudah dibuka dari kondisi awal 1 meter menjadi 6 meter, kemudian jalan itu akan diperkeras dengan material batu.

Dalam tiga hari ke depan, akses jalan sepanjang 1, 25 kilometer itu bakal tuntas dikerjakan, kendati kendala cuaca menghambat proses pekerjaan secara manual dan didukung satu alat grader.

Menurut ketua RT 02 Desa Artain Anang Kosim, dibukanya akses jalan penghubung ke Desa Benua Riam, akan mempermudah anak-anak desa artain untuk pergi ke sekolah, yang ada di Desa Benua Riam.

“tadinya jalan kecil dan berlumpur,” ungkap Anang Kosim.

Sementara itu Danton SKK TMDD mengaku sedikit mengalami kendala akibat cuaca hujan.

“kendala hujan dan tiga hari lagi selesai,” katanya.

Akses jalan itu, selain untuk membuka kelancaran pendistribusian hasil pertanian yang paling vital adalah mempermudah akses Pendidikan, ke SMPN Benua Riam, yang menjadi satu satubya SMPN di 5 Desa, Benua Riam, Kala’an, Artain, Pa’au dan Apuai.

Reporter :  Tarida Sitompul.

Redaksi

Editor & Uploader

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *