Achmad Fikry Serahkan Bantuan Untuk Lansia

DUTA TV HSS – Pemerintah kabupaten Hulu Sungai Selatan terus berusaha untuk mensejahterakan warga masyarakat yang kurang mampu terlebih para lanjut usia yang ada di setiap kecamatan yang ada.

Kali ini bupati Achmad Fikry secara langsung menyerahkan bantuan lanjut usia dan bantuan home care atau perawatan sosial kepada 19 warga kecamatan kalumpang pada selasa sore.

Bantuan berupa transfer tunai melalui bank senilai Rp1.200.000 per orang ini pun, diharapkan dapat dipergunakan untuk keperluan mereka sehari-hari.

“Semangat kegotong royongan semangat saling membantu ini menjadi semangat kita kedepan, betetolongan lah kita didunia mudah-mudahan diakherat kita betotolongan jua, dan sekarang pemerintah tentu tidak membiarkan kalau ada masyarakatnya yangg tidak mampu” ujar Achmad Fikry bupati kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Achmad Fikry bupati kabupaten Hulu Sungai Selatan

“Terimakasih banyak semoga berkah dunia akhirat, ini belum ada rancana lagi digunakan buat apa, tidak tahu hendak dapat duit ini, yang jelas digunakan buat yang baik-baik saja”, ungkap Arbayah penerima bantuan lanjut usia.

Arbayah

Sementara itu pemerintah setempat dalam program lansia asuhnya juga menghimbau bagi seluruh lanjut usia yang menderita sakit agar kiranya dapat melaporkan diri kepada kepala desa masing-masing, agar mendapatkan fasilitas berobat dalam BPJS kesehatan yang ada.

 

Reporter : Muhammad Irfansyah

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *