Minim Prestasi, ISSI Kalsel Ingin Berbenah

DUTA TV BANJARMASIN – Ikatan Sport Sepeda Kalimantan Selatan mendapatkan nahkoda anyar setelah melakukan musyawarah provinsi di Banjarmasin, akhir pekan tadi.

Juhdi yang sebelumnya menjabat sebagai sekretaris mengungguli perolehan suara pesaingnya, Heriansyah, yang meraih 6 suara dari 13 pemilik suara sah.

Dikenal minim prestasi, cabang sepeda memiliki pekerjaan rumah penting di kepengurusan baru ini.

Juhdi yang dalam sambutannya tak menyebutkan visi misi selama 5 tahun kedepan hanya menyinggung soal ketersediaan anggaran guna mendukung perkembangan cabang sepeda di banua.

“Ya Alhamdulillah, kedepannya kita akan berbenah lagi, semenjak dipegang Dispora anggaran lumayan lah, nanti juga akan ada kejurprov,” ujar Juhdi, ketua ISSI Kalsel terpilih

Saat ini ISSI masih mengeluhkan ketersediaan peralatan pendukung latihan berupa sepeda yang harganyan sendiri dibandrol cukup mahal.

 

Reporter : Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *