Pedagang Tak Berani Jual Bendera One Piece

Banjarmasin, DUTA TV — Bendera serial kartun One Piece atau mirip bajak laut sedang tren saat ini di beberapa daerah. Berbeda dengan di Kota Banjarmasin, para pedagang di Pasar Samudera Baru mengakui cukup banyak yang mencari bendera tersebut.

Namun, mereka mengaku takut untuk menjual bendera tersebut. Hingga saat ini, mereka hanya menjual bendera Merah Putih. Meski begitu, penjualan bendera Sang Saka Merah Putih tetap laris manis.

Menurut salah satu pedagang, Novi, sebelumnya ia tidak mengetahui tren memasang bendera kartun One Piece tersebut. Ia juga mengatakan setiap harinya selalu ada calon pembeli yang menanyakan bendera One Piece. Rata-rata yang mencari bendera itu dari kalangan anak muda dan dewasa.

Pedagang bendera, Novi, mengaku enggan menjual bendera berwarna selain Merah Putih, meski sempat banyak dicari oleh pembeli.

“Banyak yang mencari, ada yang anak muda dan dewasa. Takut ya. Yang nyata aja kita menjual bendera Merah Putih, Hari Kemerdekaan kita. Daripada berisiko menjual yang itu,” ujarnya.

Sekadar diketahui, fenomena pengibaran bendera bajak laut dari serial kartun One Piece disebut-sebut sebagai bentuk simbol protes atau kekecewaan dan perlawanan sebagian masyarakat atas keadaan sosial politik yang terjadi.

Reporter: Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *