3 Buah Rumah di Desa Gambir Diamuk Si Jago Merah

DUTA TV HSS – Kepulan asap dan kobaran api tampak membumbung tinggi di salah satu bangunan rumah milik warga di desa Gambir, kecamatan Kandangan, kabupaten Hulu Sungai Selatan Selasa malam (16/07/2019) sekitar pukul 21.30 Wita.

Kencangnya tiupan angin membuat api dengan cepat membesar dan merembet ke bangunan lainnya yang sebagian besar terbuat dari kayu.

Dari data sementara, kebakaran menghanguskan 3 buah rumah.

Sekitar 30 menit berselang, petugas pemadam kebakaran yang datang ke lokasi kebakaran berhasil melokalisir kobaran api.

Salah satu warga menerangkan api diduga bermula dari bagian dapur kemudian merembat hingga kebangunan rumah lainnya.

Baca Juga : Nenek Asmah Kais Benih Padi Dari Puing Kebakaran

“Kejadiannya sekitar jam 9.30, asalnya dari rumah yang di tengah itu ada ledakan tapi kita tidak tahu entah apa itu, habis kejadian api itu langsung membumbung keatas, kita kan kalang kabut masing-masing ada yang diselamatkan karena kita mengingat ada banyak orangnya di dalam masing-masing rumah, api langsung membesar ke arah belakang,” kata Arfan salah seorang warga desa Gambir.

Arfan warga desa Gambir

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian yang diderita cukup besar.

 

Reporter : Muhammad Irfansyah

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *