Warga Diminta Bantu Pemko Turunkan Level PPKM Jelang Ramadhan

Banjarmasin, DUTA TV — Satu bulan jelang bulan Suci Ramadhan, kota Banjarmasin diketahui masih berada dalam status PPKM level 3 setelah terjadi peningkatan kasus yang signifikan beberapa waktu lalu.

Disisa waktu 1 bulan ini, Wakil Ketua Dprd Kota Banjarmasin Matnor Ali meminta masyarakat atau warga Banjarmasin bisa bersama sama membantu pemerintah kota untuk menurunkan status level PPKM minimal ke level 2.

Hal ini diminta, agar seluruh umat muslim di kota seribu sungai bisa merasakan suasana bulan ramadhan lebih nyaman dan menjalankan ibadah lebih baik tanpa ada pembatasan.

Namun, untuk mewujudkan hal tersebut warga dan masyarkat tentu harus bisa menjaga diri dan memperketat protokol kesehatan dan juga turut ikut melakukan vaksinasi, agar resiko terurlar covid semakin minim.

“Sekarang masih level 3 yakni 5%. Nah kita dalam rangka persiapan jelang ramadahan kita harus bisa menurnkan level PPKM ini minimal di level 2 agar kita bisa beribadah dengan baik dan nyaman. Jadi untuk mewujudkan itu saya minta masyakat bersama sama terus memperketat prokes dan vaksinasi,” kata Matnor Ali, Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin.

Sementara itu, dari data Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin dalam beberapa hari terakhir kasus kasus positif covid 19 kota Banjarmasin mulai mengalami penurunan dan jumlah kesembuhan meningkat dengan rata rata persentasi kesembuhan mencapai 90,94%.

Reporter : Ade Yanuar

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *