Tim Futsal Puteri Kalsel Fokus Pertahanan
Banjarmasin, DUTA TV — Tim futsal puteri Kalimantan Selatan menjalani latihan rutin di Borneo Indoor Banjarmasin, pagi dan sore hari.
Intensitas latihan pun kini lebih ditingkatkan jelang berlaga di babak kualifikasi PON, November mendatang.
Pelatih tim futsal puteri, Wahyu Ramadhan menuturkan, anak asuhannya mulai diberikan materi latihan defence atau cara bermain bertahan.
Bertindak sebagai tuan rumah, membuat 19 punggawa futsal puteri ini dituntut untuk bermain bagus di depan pendukung sendiri.
“Saat ini kita latihan defense, karena bulan lalu kita sudah latihan Teknik. Karena bermain disini, Kalsel jadi tuan rumah otomatis kita ingin hasil maksimal,”kata Wahyu.
“Latihan sekarang cukup melelahkan karena sudah dua kali sehari. Target kita yang pasti lolos karena tuan rumah,”ucap pemain futsal, Mega Sofia.
Tim futsal puteri diproyeksikan diperkuat sejumlah pemain senior seperti Jo Sumarni, Mey Putri, serta Rizki Khairini.
Reporter : Nina Megasari