DUTA TV BANJARMASIN – Calon jemaah haji plus nampak bersitegang dengan petugas jasa pemberangkatan umroh dan haji Travellindo Tour and Travel (31/07/2019).
Nasabah calon haji yang sudah melunasi pembiayaan berangkat ibadah tahun ini menuntut kejelasan pemberangkatan yang sudah dijanjikan pihak travel, yang akan di berangkatkan pada pekan pertama Agustus ini.
Namun saat dipertanyakan puluhan calon jemaah yang sudah diberikan bimbingan manasik haji tiga kali ini tak kunjung mendapatkan visa keberangkatan, kekecewaan calon jemaah pun memuncak lantaran owner Travellindo yang diminta bertanggung jawab sedang berada diluar kota.
Salah seorang calon jemaah haji, Herman mengaku bersama puluhan jemaah lain ia menuntut pertanggung jawaban pihak travel, khususnya sang owner Supriadi untuk duduk bersama para calon jemaah.
“Saya sudah lunasin Desember, manasik sudah tiga kali, ya kita tuntut pertanggung jawabannya si Supriadi itu datang, kami harus berangkat bagaimana caranya,” ungkap Herman yang rencana akan berangkat bersama istrinya.
“Yang hadir kami gak bisa berikan solusi apa-apa, pak Supriadi sedang ke Jakarta,” kata Agus salah seorang petugas travel yang menghadapi para calon jemaah.
Proses tuntutan para calon jemaah ini berlanjut dengan pelaporan ke aparat berwenang, dan tak selang berapa lama petugas kepolisian langsung berdatangan ke kantor Travellindo di kawasan Banua Anyar.
Reporter : Fadli – Ade
https://www.youtube.com/watch?v=7L0u96UuJp8