Ratusan Warga Binaan Rutan Kandangan Jalani Vaksinasi

Kandangan, DUTA TVKegiatan vaksinasi massal yang diinisiasi oleh Polres Hulu Sungai Selatan, ikut menyasar kawasan Rumah Tahanan Negara (Rutan) kelas 2B Kandangan.

Sedikitnya ada sebanyak 257 warga binaan Rutan Kandangan diberikan vaksinasi Covid-19 yang akan dilakukan dalam dua tahap.

Sementara itu, di hari pertama pelaksanaanya sebanyak 160 warga binaan baik laki-laki maupun perempuan sudah dilakukan vaksinasi, sedangkan untuk sisanya akan dilakukan awal pekan ini.

Dengan diberikannya vaksinasi kepada seluruh warga binaan, diharapkan dapat meningkatkan imunitas warga binaan di lingkungan Rutan Kandangan .

“Hari ini kita melaksanakan vaksin kepada seluruh warga binaan Rutan Kandangan, yang mana berjumlah 257, dikarenakan situasinya tidak sanggupnya tenaga Dinkes maka dibikin dua hari, yakni hari pertama hari Sabtu, dan hari kedua nanti pada hari Senin, untuk hari pertama hari ini kita persiapkan sesuai dengan arahan pak Kapolres, kita akan siapkan 160 warga binaan untuk divaksin, dan hari ini sudah berjalan dengan baik pelaksanaan vaksin tersebut. Mudah-mudahan warga kami dapat dihindarkan dari Covid-19 ini, dan mudah-mudahan kita tetap melaksanakan prokesnya dan tetap sehat di seluruh warga binaan termasuk di Hulu Sungai Selatan ini,” jelas Jeremia Leonta, Kepala Rutan Kelas 2B Kandangan.

foto wwc
Jeremia Leonta (kanan), Kepala Rutan Kelas 2B Kandangan

Dari 267 warga binaan yang menghuni rumah tahanan negara kelas 2B Kandangan, ada sebanyak 11 orang yang terpaksa belum bisa diberikan vaksinasi, hal tersebut dikarenakan yang bersangkutan tidak memiliki kartu tanda penduduk.

Reporter : Muhammad Irfansyah

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *