Ratusan Umat Budha Ikuti Detik Waisak di Vihara Dhamassoka

Banjarmasin, DUTA TV — Landainya covid-19 di Indonesia juga di kota Banjarmasin membuat peringatan hari raya waisak tahun ini kembali meriah.

Ratusan umat budha, mengikuti peringatan detik-detik waisak di Vihara Dhamassoka, Senin siang

Padahal, 2 tahun sebelumnya mereka hanya mengikuti ibadat ini dari rumah saja lantaran pembatasan kegiatan masyarakat akibat pandemi covid-19. Meski demikian, jalannya ibadatnya juga tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Kegiatannya di mulai kemaren sebenarnya, ini berlanjut terus, kita umat bersyukur kondisi sekarang covid sudah mulai landai,” kata Tomy Winata, Pandita-Romo.

“Sesuai dengan himbauan pemerintah kebaktian di Vihara tetap menerapkan protokol kesehatan, ini sudah 2 tahun online, tahun ini kita langsungkan peringatan ini adalah hari besar agama Budha,” ucap Joko Budi Santosa, Pembimbing Masyarakat Budha Kanwil Kemenag Provinsi Kalsel.

Sementara itu, kegiatan waisak tahun ini dibagi menjadi tiga bagian yakni pagi hari dengan makan bersama,bsiang hari seperti detik detik waisak serta sore hari kegiatan puja bakti.

Reporter : Nina Megasari