Presiden Jokowi : Daerah Belum Terinfeksi Corona Terapkan Protokol Kesehatan

 

DUTA TV – Presiden Joko Widodo menginstruksikan daerah dan lingkungan yang belum terinfeksi virus corona (covid-19) menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

“Saya minta kepada daerah dan lingkungan yang belum terinfeksi cCvid-19 menerapkan protokol kesehatan yang ketat agar mengurangi risiko penularan virus corona,” ujar Jokowi saat memberikan keterangan melalui siaran langsung di akun YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (20/3).

Sementara bagi daerah dan lingkungan yang telah terinfeksi, Jokowi meminta agar semua pihak dapat membantu pasien covid-19 mengisolasi diri dan memberikan bantuan yang memadai.

Ia juga mengingatkan agar siapa pun yang terbukti terinfeksi Covid-19 atau menduga kemungkinan terpapar virus tersebut berinisiatif mengisolasi dirinya sendiri.

“Bagi yang terbukti terinfeksi Covid-19 atau menduga diri kemungkinan terinfeksi  segera isolasi diri dan menjaga kesehatan,” katanya.

Pemerintah sebelumnya telah mengumumkan 369 kasus baru positif covid-19. Jumlah ini bertambah sebanyak 60 kasus dari sebelumnya 309. Dari jumlah tersebut, 17 di antaranya dinyatakan sembuh dan 32 orang meninggal dunia.(ern/cnn)

Presiden RI Joko WIdodo foto:Antaranews)

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *