Banjarmasin, DUTA TV — 41 medali emas, 43 perak, dan 49 perunggu raihan atlet NPC Kalimantan Selatan dinilai sebuah prestasi yang membanggakan.
Berkaca dari hasil tersebut, tentunya tak lepas dari pemberian tali asih yang nantinya diserahkan oleh pemerintah.
Pelatih, khususnya pelatih renang NPC Kalsel, Djuhrianoor berharap bonus bagi atlet yang berlaga di Peparnas XVI setara dengan atlet yang berlaga di PON XX Papua.
“Hendaknya nominal bonus dihitung per keping, ya kalau bisa nilainya sama dengan atler PON lalu,”ujarnya.
Hingga saat ini pemerintah provinsi Kalimantan Kelatan masih belum menyebut terkait nominal pemberian bonus tersebut.
Namun sejumlah atlet berprestasi mendapatkan penghargaan yang layak dari pemerintah daerah.
Reporter : Nina Megasari