Night Carnival 2019 Berkonsep Go Green

DUTA TV BANJARMASIN – 35 peserta memeriahkan Event Night Carnival tahun 2019 yang berlangsung di siring 0 kilometer Banjarmasin, Sabtu (21/09/2019) malam, arak-arakan peserta pun dilepas oleh walikota Banjarmasin  Ibnu Sina, tanda dimulainya gelaran kalender event tahunan tersebut.

Semarak arak-arakan peserta yang terdiri dari beberapa sekolah, dinas maupun instansi, serta komunitas se-kota Banjarmasin  menampilkan beragam kreasi busana dan penampilan budaya.

“Ini sebuah gelaran mengangkat budaya Banjar, kreatifitas dan inovasi peserta ini merupakan kemajuan dari kota Banjarmasin dan mengangkat aspek budaya sungainya,” kata Ibnu Sina.

Ribuan pengunjung pun memadati halaman dan jalan sepanjang siring 0 kilometer untuk menyaksikan kemeriahan Night Carnival yang digelar oleh dinas pariwista dan  kebudayaan kota Banjarmasin.

Dalam Night Carnival yang memeriahkan hari jadi kota Banjarmasin ke-493 ini, panitia menyediakan hadiah  berupa uang pembinaan yang total nilainya Rp 50 juta, kepada para pemenang yang terpilih sebagai kostum dan penampilan terbaik.

peserta nigh carnival 2019

Dalam Night Carnival ini, panitia mengusung konsep go green, tak heran beberapa orang peserta unjuk kebolehan dalam menampilkan kreasi kostum serba berbahan daur ulang.

“Ada 16 gelaran event, salah satu satunya night carnival dan mudahan-mudahan ini menjadi event berkelas tingkat nasional dan internasional,” tambah Ibnu Sina.

“Peserta berpartisipasi 2 kali lipat dibandingkan tahun tadi, tahun ini menggunakan konsep go green penggunaan bahan daur ulang,” ujar Ikhsan Alhaque Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Banjarmasin.

Pemerintah kota Banjarmasin, berharap gelaran tahunan Night Carnival yang masuk dalam 16 kalender event memeriahkan hari jadi kota Banjarmasin ke-493 ini bisa masuk ke dalam kalender event nasional.

Reporter : Maisuri

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *