Banjarbaru, DUTA TV — Sekitar 50 pendukung Paslon Walikota Banjarbaru Lisa Wartono, dari awal hingga akhir di debat publik calon Walikota dan Calon Walikota, antusias meneriakkan yel yel untuk memberikan semangat kepada paslon bertagline harapan baru dan Banjarbaru emas.
Panggung debat publik hanya milik Lisa Wartono, setelah mantan Paslon Aditya Mufti Ariffin dan Said Abdullah Al Kaff, di diskualifikasi oleh KPUD Banjarbaru, karena dianagap melakukan pelanggaran pilkada, oleh Bawaslu Kalsel.
Dengan demikian Lisa Wartono menjadikan panggung untuk mempertajam visi dan misi, yang disampaikan kepada seluruh pendukung dan masyarakat kota Banjarbaru, untuk memaksimalkan pembangunan di kota Banjarbaru, dengan tagline Banjarbaru Emas, elok, maju, adil dan sejahtera.
Dengan tagline Banjarbaru Emas. Lisa dan Wartono, ingin mewujudkan Banjarbaru Emas, dengan misi mewujudkan Banjarbaru yang sosial dan budaya, diantaranya peningkatan rumah layak huni, peningakatan pendidikan umum dan agama dan mensejahterakan masyarakat.
Dalam sesi kata penutup, Erna Lisa Halaby mengajak pemilik ke TPS untuk memenangkan Lisa Wartono, dan mengajak warga kota idama untuk bersama sama mewujudkan program Banjarbaru Emas dan kota Banjarbaru memjadi kota metropolitan sebagai penyangga Ibukota Nusantara.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Lisa Wartono, Darmawan Jaya, mengungkapkan target kota metropolitan Lisa Wartono, diawali mewujudkan program mantan Walikota Banjarbaru almarhum Nadjmi Adhani, yakni aero city di seputar Bandara Syamsuddin Noor yang terabaikan dalam empat tahun terakhir.
Tidak saja untuk pendidikan dan kesejahteraan, Erna Lisa Halaby, mengungkapkan pengembangan sumber daya manusia, di sektor pendidikan, pembangunan dan pelayanan agar pembangunan kota idaman maksimal dan siap menjadi tuan di rumah sendiri.
Reporter : Tarida Sitompul