Banjarmasin, DUTA TV — Koperasi Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) bekerja sama dengan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) kota Banjarmasin mengelar bazaar pasar murah, Kamis (6/5) pagi.
Kegiatan digelar di halaman kantor Koperasi TKBM Samudra Nusantara Banjarmasin. Ketua Koperasi TKBM, M. Noor menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari buruh. Tujuannya untuk membantu masyarakat terutama keluarga para buruh untuk bisa mendapatkan kebutuhan dengan harga murah.
“Kegiatan ini untuk memperingati Hari Buruh. Dan kita kerjasama dengan IWAPI dan juga kita berterimakasih kepada para distributor yang mau membantu. Insya Allah ini akan kita jadikan kegiatan rutin nantinya,”terangnya.
Hal senada diungkapkan Ketua IWAPI Banjarmasin, Aida Muslimah.
“Tujuannya kita ingin membantu masyarakat di masa pandemi, terutama dengan para buruh di sini,”tutur Aida.
Selama pelaksanaan bazaar panitia menerapkan protokol kesehtan yang ketat mulai dari mengukut suhu badan hingga mencuci tangan.
Reporter : Ade Yanuar