Kebakaran Hanguskan Lima Rumah di Kelurahan Baharu Selatan

Kotabaru, DUTA TV — Kebakaran terjadi di jalan Bima atas RT 8 kelurahan Baharu Selatan kecamatan Pulau Laut Sigam Kabupaten Kotabaru, Minggu sekitar pukul 10.30 wita.

Warga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya namun kebakaran terus membesar.

Kebakaran sendiri bermula dari salah satu rumah yang sedang dalam keadaan kosong karena ditinggal pemiliknya ke acara yasinan. Seorang warga bernama Barniah mengatakan awalnya ia melihat rumah di sebelahnya tersebut terbakar di bagian dapur.

Kemudian api merembet dengan cepat lantaran bangunan rumah di kawasan ini rata-rata berbahan kayu. Perempuan paruh baya ini pun hanya sempat membawa berkas-berkas penting sebelum meninggalkan rumahnya yang akhirnya ikut terbakar.

“Ada orang bekiayu rumah siapa kebakaran, menjinguk aku ke rumah itu tahu orangnya kededaan, nyarak sudah di dapur. Pas melihat itu lalu aku membuka lemari meangkat ini, lalu ada orang meangkat aku jarnya kada usah pian besimpun, ” Ujar Barniah, Warga.

Sementara itu akses jalan yang sempit dan sumber air yang cukup jauh menjadi kendala bagi petugas pemadam kebakaran untuk memadamkan api. Namun akhirnya api berhasil dikuasai dalam waktu sekitar 30 menit.

Dari hasil pendataan, kebakaran di lokasi ini menghanguskan sedikitnya lima buah rumah dan satu buah rumah lainnya menderita rusak ringan. Pascakejadian polisi langsung memasang garis dan melakukan olah TKP untuk mengungkap penyebab kebakaran.

Reporter : Nazat Fitriah