Harga Cabai Merah dan Taji Masih Tembus Rp 45.000 Perkilo

DUTA TV BANJARMASIN – Hingga saat ini beberapa harga bahan komoditi, seperti cabai masih belum mengalami penurunan harga meski lebaran Idul Fitri sudah lewat.

Seperti pantauan di salah satu pasar tradisional di Banjarmasin pada sabtu pagi (15/6/2019), harga cabai merah dan taji masih dikisaran Rp 40.000 hingga Rp 45.000 perkilonya.

Melonjaknya harga cabai merah maupun kriting ini, sudah terjadi sejak 2 bulan lalu dan belum ada mengalami penurunan harga.

Menurut keterangan penjual, hal ini terjadi dikarenakan kurangnya pasokan dan stock cabai baik di Kalsel maupun daerah pemasok seperti Jawa.

“Masih naik sampai habis lebaran ini, harganya biasanya 20.000, 25.000, 30.000 paling ini masih di 40.000, 45.000, untuk stock memang kurang ini, ini kan dari Jawa kemarin, ini sudah mahal dari sananya,” jelas Siti Rasmah, Penjual Cabai.

Sementara itu, bahan komoditi lainnya seperti tomat juga mengalami kenaikan sekitar Rp 2.000 perkilonya, biasanya harga normal berkisar Rp 10.000 perkilo saat ini menjadi Rp 12.000 perkilonya, hal ini juga di duga lantaran pasokan dan stock barang yang kurang maupun tidak ada.

 

Reporter : Ade Yanuar

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *