Biliar Tambah Emas, Kali Ini Nomor Double 9 Ball

Aceh, DUTA TV — Medali emas kedua dipastikan cabang biliar di pekan olahraga nasional aceh sumut.

Pasangan Noorhidayat dan Jendy Apriadana yang sebelumnya membukukan emas di nomor double bola delapan, kali ini mengulangi kesuksesan tersebut di nomor double bola sembilan.

Dayat-Jendi berhasil menaklukan kakak beradik andri-albert asal Kepulauan Riau, di partai final yang digelar di pardede ball, Medan, Kamis sore.

Di awal laga, Dayat dan jendi sempat tertinggal 1-0, namun bisa menyamakan kedudukan hingga 3-3.

Laga semakin sengit usai pasangan kalimantan selatan ini membalik keadaan hingga 7-4. Sebelum pada akhirnya mereka menyudahi final ini dengan kemenangan 8-6 atas kepri.

“Awal-awal ketat, kami diawal kurang panas, di drawing kita liat skema, kita sudah menyangka ketemu Kepri, kita masih ada dua nomor lagi di single, ” Kata Dayat-Jendy.

Usai emas kedua ini, ketua pobsi Kalsel Mustohir Ariffin memastikan target cabang biliar sudah terpenuhi.

Hanya saja dirinya bersama pengurus lainnya tak menampik jika peluang medali emas untuk Kalimantan Selatan masih terbuka lebar.

“Masing-masing mereka inikan akan main dua nomor lagi di nomor individu, mudah-mudahan bisa dapat lagi emasnya, selain itu juga masih ada nomor lainnya ada nomor snoker juga, ” Ucap Mustohir Ariffin.

Pobsi Kalimantan Selatan pun kembali mengingatkan kepada atlet agar tetap fokus menjalani pertandingan selanjutnya dan tidak melakukan euforia berlebih sebelum menuntaskan seluruh laga.

Reporter : Nina Megasari

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *