Biliar Kalsel Targetkan Latihan ke Vietnam dan Malaysia

Banjarmasin, DUTA TV Persiapan demi persiapan dilakukan tim biliar Kalimantan Selatan. Sumbangsih 1 emas di PON XX Papua lalu membuat mereka bertekad mempertahankan prestasi tersebut.

Hal ini dilakukan dengan berlatih intensif setiap harinya. Selain itu juga tim pelatih sudah memprogramkan untuk pemusatan latihan di luar negeri.

Seperti pebiliar nomor snooker akan bertolak ke negeri jiran, Malaysia, serta atlet nomor karom ke Vietnam, serta divisi poll melakukan training center (tc) dalam negeri di Bandung.

“Latihan sudah mulai intensif latihan dari Januari, dan makin mendekati harinya kita sudah masuk periode khusus. Kesiapan atlet sudah 80 persen. Nanti ada tc ke luar negeri, pool ada tc di Bandung, snokeer di Malaysia, carom di Vietnam, di Banjarmasin ada tiga orang, di Malang dua orang, di Jogjakarta ada dua orang,”ujar Andi Rizqi Indrawan, pelatih biliar Kalimantan Selatan.

“Seminggu kita cuma Jumat dan Minggu yang libur. Kita isi dengan fisik, harus nambah jam terbang kayak tc, biar udah biasa menghadapi lawan. Yang berat itu Jakarta, Jateng, Jabar,”ucap Jendy Apriadana,atlet biliar Kalimantan Selatan.

Kalimantan Selatan  sendiri meloloskan 7 atlet ke PON XXI Aceh – Sumut, dengan torehan dua emas, satu perak, serta lima perunggu di babak kualifikasi PON.

 

Reporter : Nina Megasari