Bali Siaga Wabah Pneumonia

Denpasar, DUTA TV Munculnya wabah pneumonia di China membuat Bali ekstra waspada. Kendati tidak ada perlakuan khusus terhadap turis asal China, sejumlah rumah sakit disiapkan dan pengawasan terhadap orang yang masuk Pulau Dewata dari China dilakukan.

Pemprov Bali juga berupaya menguatkan metode sentinel Influenza Like Illness (ILI)-Severe Acute Respiratory Infection (SARI). Surveilans Sentinel ILI-SARI adalah meminimalkan dampak penyakit yang diakibatkan oleh influenza melalui berbagai upaya.

Antara lain, menyediakan informasi terkait pencegahan dan pengendalian melalui tindakan intervensi, mengalokasikan sumber daya kesehatan, hingga membuat rekomendasi manajemen kasus.

“Tidak ada perlakuan khusus kepada wisatawan China,” ujar Kepala Dinkes Bali I Nyoman Gede Anom, dikutip Jumat (1/12).

Sementara itu, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Bali I Wayan Widya mengaku sudah melakukan sosialisasi terkait penyakit pernapasan itu. Menurutnya, sosialisasi dilakukan di Bandara I Gusti Ngurah Rai hingga fasilitas kesehatan lainnya.

Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit bergerak cepat dengan menerbitkan Surat Edaran Nomor: PM.03.01/C/4632/2023 tentang Kewaspadaan Terhadap Kejadian Mycoplasma Pneumonia di Indonesia. Surat edaran yang terbit Senin (27/11/2023), ditujukan kepada seluruh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Direktur/Kepala Rumah Sakit, Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan dan Kepala Puskesmas di Indonesia.

Adapun, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) diminta rutin melakukan pemantauan perkembangan kasus, khususnya dari negara terjangkit di tingkat global. Termasuk melakukan pemantauan kasus dicurigai pneumonia.(dtk)