Anggota DPRD Kalsel Belajar Wawasan Kebangsaan Untuk Pedoman

Jakarta, DUTA TV55 Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan menjalani orientasi, di Jakarta. Orientasi sebagai bentuk pengenalan dan pembelajaran sebelum anggota dewan melaksanakan tugas dan fungsinya di masyarakat.

Materi utama terkait wawasan kebangsaan yang diharapkan bisa terimplementasi maksimal dalam menjalankan fungsinya meliputi legislasi, anggaran dan pengawasan. Orientasi diberikan badan pengembangan sumber daya manusia kementerian dalam negeri.

Wakil Ketua DPRD Kalimantan Selatan Sementara Kartoyo menyebut, orientasi ini merupakan amanat peraturan menteri dalam negeri nomor 6 tahun 2024, dimana harus diikuti oleh seluruh wakil rakyat tak terkecuali dari Rumah Banjar.

Para wakil rakyat mendapat beberapa pembekalan diantaranya tentang wawasan kebangsaan yang dilandasi pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI, sistem pemerintahan Indonesia  hingga penguatan dan penegakan peraturan perundang-undangan.

“Alhamdulillah hari ini kita orientasi yang  pertama dalam rangka wawasan kebangsaan memang sudah  sering kita pelajari tapi  aplikasi ke Masyarakat  hari ini lebih jelas. Mudah – mudahan dalam menjalankan tugas lebih tajam lagi  untuk  kepentingan Masyarakat. Tujuannya untuk  kesejahteraan Masyarakat, yang kedua tentang  sistem pemerintahan. Kita mengacu akan lebih fokus budgeting. Tentu acuannya pasal 33 ayat 2 UUD 1945 tujuannya sama kesejahteraan masyarakat kita. Inshaallah akan kita gali lebih dalam lagi,”kata Karyoto.

Orientasi berlangsung selama lima hari. Sejalan dengan orientasi, pansus tata tertib juga tetap melakukan koordinasi agar segera merampungkan peraturan yang akan menjadi dasar anggota dewan dalam melaksanakan tugasnya.

 

Tim liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *