Anggota Dewan Kota Ikut Tanggap Covid-19
DUTA TV BANJARMASIN – Upaya tanggap bencana non alam Covid-19, terus mendapatkan perhatian dari beberapa kalangan masyarakat, termasuk anggota DPRD kota Banjarmasin Deddy Sopian, asal Fraksi PKB.
Perwakilan warga lima RT di Kecamatan Banjarmasin Barat, mendapatkan bantuan alat penyemprot cairan disinfektan yang bisa dilakukan secara mandiri ditingkat lingkungan RT.
Tak hanya bantuan berupa alat, warga juga duberikan pemahaman melalui sosialisasi pemakaian disinfektan yang hanya layak digunakan untuk permukaan yang kerap tersentuh bukan kepada makhluk hidup.
“Hari ini bagikan alat penyemprot disinfektan, di kelurahan yang belum memiliki, ada lima kita serahkan ke masyarakat melalui ketua RT, dan warga juga disosialisasikan hidup bersih, cuci tangan, berolahraga, dengan kebersamaan mudahan bisa memutus mata rantai Covid-19, ini pribadi kita sendiri yang disisihkan untuk keperluan ini, mudahan sebelum Ramadhan bisa teratasi, dinas juga bekerja keras, mudahan dengan bantuan mandiri harapannya bisa menguatkan dalam upaya memutus mata rantai Covid-19,” kata Deddy Sopian Anggota DPRD Banjarmasin.
“Belitung Utara RT. 14, dikasih alat semprot untuk wilayah masing-masing, sudah ada tiga kali disemprot mandiri, semprot diperuntukkan pada serambi depan dan tempat lembab yang sering tersentuh, sudah cukup sering dengan sosialisasi,” ujar Anang Ketua RT. 14 Belitung Utara
Status tanggap darurat serta ditetapkannya Banjarmasin menjadi transimisi lokal penyebaran virus corona, menjadi warning bagi semua komponen dan upaya pemutusan mata rantai, tentu harus mendapat dukungan semua kalangan dengan taat prosedur penanganan dari pemerintah.
Reporter : Fadli Rizki