Ada Rekaman Audio Oknum Guru SMP Diduga Kampanye Beredar
Martapura Duta TV— Diduga suara salah seorang oknum ASN dalam forum rapat guru di kecamatan Aluh-Aluh di awal bulan Februari 2024.
Terdengar di dalam rekaman, oknum ASN itu ditawari 3 Parpol, dan memilih mendukung memenangkan partai pendukung salah satu kepala daerah berikut Caleg di DPR RI, DPRD Kalsel dan DPRD kabupaten Banjar, karena merasa berhubungan dengan status kepegawaiannya sebagai ASN.
Terungkap juga, oknum guru di salah satu SMP di kecamatan Aluh-Aluh itu, mengajak peserta forum rapat, untuk bisa mendukung memenangkan Caleg dan Parpol, pada Aluh-Aluh 14 Februari 2024 .
Selain rekaman itu, juga terdapat sebuah rekaman video berdurasi 24 detik, yang menunjukkan posisi duduk di oknum di barisan depan, pada saat memanfaatkan momentum rapat untuk berkampanye.
Dugaan keterlibatan oknum ASN dalam. Politik praktis pada tanggal 4 Februari 2024 ia telah dilaporkan salah satu Caleg ke Panwascam Aluh-Aluh.
Kasus itu ditindaklanjuti ke Bawaslu kabupaten Banjar, namun saat dikonfirmasi, salah satu komisioner Bawaslu Banjar, Wahyu, melalui pesan whatsApp menyatakan akan menyampaikan proses dugaan keterlibatan oknum ASN itu, melalui konferensi pers.
Tim Liputan