Tanah Laut, DUTA TV — Pj Bupati Tanah Laut Syamsir Rahman, secara resmi membuka pemusatan Diklat Paskibra Tingkat Kabupaten Tala tahun 2024, bertempat di Balairung Tuntung Pandang Pelaihari.
Dalam kesempatan ini, Syamsir menyampaikan bahwa pemusatan paskibra diikuti sebanyak 33 siswa dan siswi dari perwakilan sekolah-sekolah yang ada di Bumi Tuntung Pandang.
Pelajar yang berkesempatan mengikuti Diklat Paskibra, merupakan siswa-siswi terbaik yang sebelumnya melalui tahapan seleksi di tingkat kecamatan hingga ke Kabupaten Tala.
Selain itu Syamsir juga menyampaikan rasa bangga, karena perwakilan putra dari Bumi Tuntung Pandang, juga terpilih menjadi paskibraka nasional, untuk bertugas dalam upacara HUT Kemerdekaan RI di Ibu Kota Negara IKN Kalimantan Timur.
“Calon paskibraka ini merupakan perwakilan dari kecamatan-kecamatan yang ada di Bumi Tuntung Pandang, mereka adalah siswa dan siswi terbaik yang terpilih untuk menaikkan bendera merah putih di tanggal 17 Agustus,hal ini pertama kalinya dalam sejarah, perwakilan kita memang layak karena sudah diseleksi secara ketat oleh panitia, sungguh sangat membanggakan, mari kita doakan agar yang terpilih baik tingkat kabupaten maupun nasional dapat menjalankan tugasnya dengan sebaik mungkin,” kata Syamsir Rahman – Pj Bupati Tanah Laut.
Pada kesempatan ini Syamsir berpesan kepada peserta paskibra, agar mengikuti diklat dengan sungguh-sungguh dan semangat juang yang tinggi. Diklat paskibra selain mengasah kemampuan fisik, juga melatih kedisiplinan, jiwa kepemimpinan dan rasa cinta tanah air. Pembukaan diklat paskibra turut dihadiri Forkopimda Tala, Asisten dan staf ahli pemerintah daerah Kabupaten Tala, Perwakilan Kepala Kantor Kemenag Tala, dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Bakesbangpol Tala.
Reporter : Suhardadi