320 Jemaah Haji dari Kalteng Cek Kesehatan Sebelum Berangkat
Banjarbaru, DUTA TV — Calon jemaah haji CJH kloter empat asal provinsi Kalimantan Tengah mengikuti tahapan pemeriksaan kesehatan terakhir di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin.
Pemeriksaan dilakukan tim kesehatan dari Balai Kekarantinaan kelas I Banjarmasin.
Menurut Kepala Seksi Pelaporan Balai Kekarantinaan Kelas I Banjarmasin, Basuki Rahmat, semua calon jemaah yang akan diberangkatkan diharuskan terlebih dulu menjalani pemeriksaan kesehatan terakhir untuk mengetahui kelayakan jemaah untuk diberangkatkan. Sedangkan untuk jemaah perempuan dengan usia subur 15 hingga 55 tahun, di samping menjalani pemeriksaan kesehatan juga dilakukan tes urine atau tes kehamilan.
“Semua calon jemaah sebelum berangkat terlebih dulu menjalani pemeriksaan kesehatan terakhir untuk mengetahui layak atau tidaknya untuk diberangkatkan. Dan untuk jemaah perempuan dengan usia subur 15 hingga 55 tahun juga dilakukan tes urine atau tes kehamilan, ” Kata Basuki Rahmat.
Sementara Kakanwil Kementerian Agama provinsi Kalimantan Tengah, Noor Fahmi, untuk keberangkatan kloter 4 asal provinsi Kalimantan Tengah berjumlah 320 orang berasal dari 5 kabupaten kota, di antaranya dari kota Palangkaraya, kabupaten Sukamara, Lamandau, Gunung Mas dan Murung Raya.
Menurut Noor Fahmi di musim haji tahun 2024, kuota haji Provinsi Kalimantan Tengah mengalami penambahan dari sebelumnya 1.612 orang menjadi 1.688 orang seiring bertambahnya kuota haji Indonesia.
“Untuk keberangkatan calon jemaah haji kloter 4 ada 320 orang dari 5 kabupaten kota , yaitu palangkaraya ,sukamara ,lamandau, gunung mas dan murung raya . Tahun ini ada penambahan yang sebelumnya 1612 menjadi 1688 orang jemaah dari Kalteng, ” Ucap Noor Fahmi.
Selain menjalani tahapan pemeriksaan kesehatan terakhir juga dirangkai penyerahan dokumen perjalanan hajihaji, di antaranyapaspor, living cost, gelang identitas dan tanda pengenal lainnya, sebelum diberangkatkan ke tanah suci.
Reporter : Suhardadi