2.449 Warga Kabupaten Banjar Terima Sertifikat Program PTSL
Kabupaten Banjar, DUTA TV — Secara simbolis Bupati Kabupaten Banjar Saidi Mansyur, menyerahkan sertifikat tanah hak milik kepada warganya yang mengikuti program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
Sedikitnya ada 2.449 sertifikat tanah program PTSL yang telah diselesaikan untuk warga dari tiga desa, yakni Desa Gunung Batu, Batu Tanam,dan Madurejo di tahun ini. Selain dari program PTSL, juga diserahkan sertifikat dari program lintas sektor kepada perwakilan masyarajat nelayan tangkap, nelayan budidaya dan usaha kecil menengah, sebanyak 300 sertifikat.
Sebelum menyerahkan sertifikat kepada warga, Bupati Banjar juga menerima sertifikat dari kepala kantor wilayahayah BPN Provinsi Kalimantan Selatan, Alen Saputra, sebanyak 21 sertifikat hak pakai Pemkab Banjar. Selain Bupati Banjar, kepala kanwilayah BPN Kalsel juga menyerahkan sertifikat HGB PLN sebanyak 12 sertifikat.
“Sebenarnya sertfikat yang diselesaikan hari ini itu PTSL sudah diselesaikan 2.550, UKM sudah diselesaikan 300 bidang sesuai target, selain itu kami menyerahkan sertifikat Pemkab, keseluruhan kami menyerahkan 130 bidang ke Pemkab dari target 250, semua sudah diukur, tapi sekarang sedang proses penyelesaian pengukuran sebelum tahun anggaran, kami menyelesaikan pemkab 250 bidang PTSL, walaupun 2.550 tapi kami hanya mengundang perwakilan saja ada dari tiga desa saja, kami juga tadi menyerahkan sertifkat UKM termasuk wakaf juga ke Kementrian Agama, dan juga PLN. Masih ada sisa target sudah kami serahkan,” ujar Syamsu Wijana, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Banjar.
“Kalau seluruh wilayah Kalsel sertifikasi baru 40 persen, dengan itulah makanya kita kejar sampai 2024, mudahan kita bisa selesaikan semuanya. Harapan kami bisa dapat dukungan tidak hanya masyarakat tapi jajaran pemeirntah daerah termasuk jajaran RT paling rendah. Daerah HSU HSS masyarakat masih pakai segel bahkan masih belum pakai surat sama sekali, harapan kita Pemda bisa mendukung masyarakat untuk buat surat-suratnya, di Tala sudah didukung dan biaya untuk masyrakat termasuk biaya materai,” ucap Alen Saputra.
“Secara simbolis ada Kecamatan sambung Makmur, Desa Gunung Batu, Madurejo, Batu Tanam, ini menbuktikan bahwa BPN punya komitmen khusus untuk masyarakat Kabupaten Banjar, walaupun berjauhan dengan Ibu Kota Kabupaten,” kata Saidi Mansyur.
Sebelum menggelar penyerahan sertifikat tanah, kantor pertanahan Kabupaten Banjar juga melaksanakan internalisasi reformasi birokrasi dalam rangka pembangunan zona integritas dan deklarasi internal tahun 2021 di wilayah kantor mereka. Deklarasi ditandai dengan penandatanganan komitmen oleh seluruh staf dan pegawai kantor pertanahan Kabupaten Banjar.
Reporter : Evi Dwi Herliyanti